24 Pelamar Umum di Konkep Jalani Tes CAT PPPK Guru
Nasib para pelamar PPPK guru pada seleksi tahun 2022 tak lama lagi akan diumumkan. Namun saat ini masih menunggu hasil pelamar umum yang sedang menjalani tes.
Di Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep), ada 24 nama yang terdaftar sedang mengikuti tes CAT pada hari ini Kamis (18/1/2023). 24 nama tersebut terdiri atas 23 orang pelamar di instansi Sekolah Dasar (SD) dan 1 orang pelamar di Sekolah Menengah Pertama (SMP).
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Konkep, Armin, S.Pd, M.Pd saat ditemui sedang melakukan pemantauan langsung di lokasi ujian CAT di SMP Negeri 1 Wawonii Barat.
“Jadi yang tes hari ini terbagi atas dua sesi. Sesi pertama jam 8 pagi sampai selesai. Kemudian dilanjutkan sesi kedua pada jam 1 siang sampai selesai,” ujar Armin.
Menurut Armin, para pelamar umum seleksi PPPK guru tersebut akan memperebutkan 7 kuota yang sedang tersisa. Namun meski begitu, para pelamar ini diharuskan nilainya melewati ambang batas atau passing grade yang telah ditentukan.
“Jadi setelah selesai ujian, mereka ini sudah akan mengetahui berapa hasil perolehannya, apakah lolos passing grade atau tidak,” jelasnya.
“Namun untuk pengumuman resminya, nanti akan diumumkan pada tanggal 2 sampai 3 Februari, bersamaan dengan pelamar P1, P2, dan P3,” sambungnya.
Di tempat yang sama, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Konkep, Umar, S.Pd menambahkan, tahap selanjutnya usai pengumuman yakni pemberkasan dan pengisian Daftar Riwayat Hidup (DRH) NI PPPK.
“Sesuai jadwal, untuk pengisian DRH nanti akan dilakukan pada 22 Februari sampai 13 Maret 2023,” ujar Umar.
Selanjutnya, kata Umar, akan dilakukan pengusulan penetapan Nomor Induk (NI) PPPK yang dijadwalkan pada 7 sampai 31 Maret 2023.